Minggu Bersih Bersama IKARTAKA

24 Februari 2020 18:57:27 WIB

infoPleret- Pada hari minggu tanggal 23 Februari 2020 Ikatan Remaja Cinta Kedaton Timur (IKARTAKA) melakukan kerja bakti balai RK yang berada di wilayah Kedaton RT 005. Kerjabakti dimulai pukul 08.00-12.00 WIB yang diikuti oleh seluruh anggota IKARTAKA dan dipimpin langsung oleh ketua pemuda, Ratma Tri Pamungkas. Kegiatan ini diawali dengan membersihkan dan membereskan peralatan-peralatan yang disimpan di balai RK yang sudah kotor dan dilanjutkan dengan membersihkan kostum takbiran yang dipakai tahun lalu.

Selain membersihkan balai RK, anggota IKARTAKA juga membuat sekretariat yang nantinya digunakan untuk melakukan pembayaran listrik secara kolektif untuk warga Kedaton Wetan. Kegiatan seperti ini juga dijadikan sebagai ajang untuk menjalin silaturahmi dan mengakrabkan seluruh anggota IKARTAKA. Mereka sangat antusias dalam melaksanakan kerjabakti, terbukti dengan banyaknya anggota IKARTAKA yang ikut serta dalam kegiatan ini.

CM-105

Komentar atas Minggu Bersih Bersama IKARTAKA

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalender

Info Disdukcapil

Info Dikdukcapil

Silahkan kunjungi Facebook Dikdukcapil

Komentar Terkini

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License