Puskesmas Pleret Berikan Pemeriksaan Gratis untuk Lansia

18 Januari 2020 18:18:54 WIB

infoPleret- Sabtu, 18 Januari 2020 bertempat di Pendopo Dukuh Kedaton dilaksanakan posyandu lansia sekaligus pemeriksaan gratis yang dilakukan oleh Puskesmas Pleret. Kegiatan pemeriksaan dipimpin langsung oleh Bidan Endang Purwaningsih, A.Md.Kes yang juga sebagai bidan Desa Pleret. 

Setiap lansia yang akan melakukan pemeriksaan diharapkan membawa Kartu Indonesia Sehat atau BPJS sehingga pencatatan/pelaporan lebih efektif. Untuk jaminan kesehatan mandiri atau yang faskesnya bukan di Puskesmas Pleret diharapkan untuk membayar pemeriksaan sebesar Rp 5.500,-. Jenis penyakit ringan yang dirasakan oleh lansia dikonsultasikan langsung dengan bidan dan langsung diberikan obat secara gratis. 

Dengan adanya pemeriksaan gratis seperti ini sangat membantu lansia dalam penanganan masalah kesehatan atau penyakit yang dirasakan karena mereka tidak datang langsung ke puskesmas, cukup ke tempat posyandu. (CM-010/wening)

 

Komentar atas Puskesmas Pleret Berikan Pemeriksaan Gratis untuk Lansia

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Kalender

Info Disdukcapil

Info Dikdukcapil

Silahkan kunjungi Facebook Dikdukcapil

Komentar Terkini

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License